Purwokerto, mediasurya.id – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Jawa Tengah sebagai panitia pengusul RM. Margono Djojohadikusumo menjadi Pahlawan Nasional menggandeng komunitas Seruling Mas untuk menyelenggarakan Seminar Kabupaten di Banyumas. Acara yang digelar di Unsoed Purwokerto, Selasa (18/3/2025), ini menjadi forum penting dalam mendiskusikan kontribusi besar pendiri BNI pertama tersebut.

Ketua SMSI Jawa Tengah, Samsul, mengungkapkan bahwa kolaborasi dengan Seruling Mas membantu memperlancar penyelenggaraan seminar ini.

“Ketika kami menghadapi keterbatasan, saudara kami dari Seruling Mas menawarkan kolaborasi. Akhirnya, kami sepakat untuk mengadakan seminar ini bersama,” ujarnya.

Seminar ini mendapat dukungan luas, termasuk dari akademisi dan BNI 46, yang turut menegaskan pentingnya peran RM. Margono dalam membangun sistem ekonomi nasional.

Dengan seminar ini, SMSI berharap dukungan untuk pengusulan RM. Margono sebagai Pahlawan Nasional semakin kuat, sehingga dapat segera diresmikan oleh pemerintah. (Agung)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *