BERASTAGI, MEDIA SURYA – Guru adalah salah satu komponen esensial dalam suatu sistem pendidikan nasional. Peran, tugas dan tanggung jawab guru sangat penting dalam mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa, meningkatkan kualitas manusia Indonesia.
Untuk melaksanakan fungsi, peran dan kedudukan yang sangat strategis tersebut, diperlukan guru yang profesional. Dalam profesinya sebagai guru, guru tidak hanya sekadar mengajar di kelas atau memberikan kegiatan ekstrakurikuler di luar kelas.
Lebih dari itu, guru juga diharapkan mampu aktif membuat karya tulis atau penelitian untuk menunjang profesionalismenya.
Demikian disampaikan Dra. Keriahen Sinuhaji selakau Kepala SMA Swasta Masehi GBKP Brastagi dalam pembukaan Pelatihan yang berjudul “PKM Pelatihan Pengolahan Data Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Kepada Guru-Guru SMA Swasta Masehi GBKP Brastagi Kabupaten Karo Provinsi Sumatera Utara”.
Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) tersebut terlaksana atas kerjasama P3M Politeknik Negeri Medan dan SMA Swasta Masehi GBKP Brastagi.
Sementara Drs Hartono Ginting, SE MSi selaku ketua tim pengabdian menjelaskan bahwa salah satu dari Tri Darma Perguruan Tinggi adalah Pengabdian Kepada Masyarakat yang bertujuan agar perguruan tinggi ikut serta dalam meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan masyarakat.
Pelatihan tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu 2 September 2023 bertempat di Laboratorium Komputer SMA Swasta Masehi GBKP Brastagi dengan jumlah peserta 30 orang guru.
Tujuan dari pelatihan itu adalah untuk memberikan motivasi kepada peserta untuk melaksanakan penelitian tindakan kelas (PTK) dan bagaimana mengolah datanya dengan MS- Excel dan SPSS,
Adapun narasumber yang hadir yaitu Drs Hartono Ginting, SE MSi, Sastra Karo-karo,SE.Ak.Msi, Dr John Sihar Simamora,SE MSi dan Jasa Ginting, SE MAgr .
pada saat itu juga tim pengabdian menyerahkan satu unit personal computer (PC) yang di terima oleh Kepala SMA Swasta Masehi GBKP Brastagi Dra. Keraihen Sinuhaji.
PC tersebut diharapkan dapat digunakan para guru dalam menyiapkan penelitian dan juga karya ilmiah yang sangat dibutuhkan dalam pengembangan proses belajar mengajar, kata Drs Hartono Ginting, SE Msi mengakhiri.
Penulis : Pul/Rel
Editor : Kartika SS