Siantar, Media Surya –
Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Resmi Meluncurkan Tahapan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Pematangsiantar di Halaman Parkir Pariwisata Jalan Merdeka, Rabu ( 15/5/2024 )

 

Di acara tersebut hadir Pemangku Adat dan Cendikiawan Simalungun yang dalam Bahasa Simalungun disebut Partuha Maujana Simalungun DR (HC) Minten Saragih bersama Sekretaris Rohdian Purba,S,Si,M.Si dengan memberikan seperangkat pakaian Adat Simalungun kepada Koordinator Divisi SDM KPU Sumut Robby Effendy Hutagalung.

 

 

Turut hadir Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno,SH,SIK ,Walikota Siantar diwakilkan Kesbang Pol ,Forkopimda ,KPU Siantar dan Ketua Partai politik dan Tokoh Masyarakat lainnya .

 

Pada sambutannya DR (HC) Minten Saragih mengatakan bahwa Perhelatan Pemilihan Legislatif telah dilalui dan berjalan dengan baik, sehingga demikian jugalah nantinya Pilkada yang akan dilaksanakan di kota Pematangsiantar agar dapat berjalan dengan baik sesuai dengan UU dan Peraturan tentang Pilkada.

 

Effendy Hutagalung dalam sambutannya mengatakan agar komisioner KPU Siantar hati hati menggunakan Anggaran, sebab Anggaran Pilkada diperoleh dari APBD Pematang Siantar.

 

“Kota Pematangsiantar sudah teruji dalam berpolitik yang selalu mengedepankan kebersamaan , semoga Pilkada 2024 nanti juga berjalan dengan lancar ” harapnya.

 

Minten Saragih mengatakan agar Tahapan Pilkada dapat berjalan dengan baik haruslah memegang Falsafah Habonoran do Bona serta Sapangambei Manoktok Hitei.

 

“Pilihan bisa berbeda karena itu adalah Demokrasi, namun Persatuan dan Kesatuan tetap kita jaga, pilihlah pemimpin yang memiliki hati dan jiwa yang benar benar mau membangun Kota Pematangsiantar,” ucap Minten .

 

Rohdian mengharapkan di usia Kota Siantar yang sudah 147 tahun sudah sepantasnya lah lebih maju dan berkembang dari sekarang ini, Jadi sangat dibutuhkan walikota yang berinovasi, kreatif, dan mampu membangun Siantar .

 

“Kota Pematangsiantar ini harus maju melejit, berkembang, mengikuti kota kota besar lainnya yang ada di Indonesia,” pungkasnya . ( Red / yandri )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *