Karo, Mediasurya.id – Dalam rangka mempererat silaturahmi antara Polres Tanah Karo dengan tokoh agama Islam di Kecamatan Berastagi, Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., M.Tr.Opsla melaksanakan kegiatan buka puasa bersama, Minggu(9/03/2025), di warung Wajik Suparman, Desa Sempajaya, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo.
Acara ini turut dihadiri oleh Wakapolres Tanah Karo Kompol Zulham, S.E., M.M., Kapolsek Berastagi AKP Henry D.B. Tobing, S.H., Kabag SDM AKP Alfian Arbi, S.H., Kasat Samapta AKP Jonni H. Damanik, Kasi Propam AKP El Situmorang, Kanit Intelkam AKP Pelita Ginting, serta personel Polres Tanah Karo dan Polsek Berastagi. Selain itu, sejumlah tokoh agama Islam, seperti Ustad Darwin, Ustad Marwan, dan Ustad Marianto Lubis, turut hadir dalam kegiatan ini.
Dalam suasana kebersamaan, Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto menyampaikan bahwa acara ini merupakan bagian dari upaya menjalin sinergi dan menjaga hubungan baik antara kepolisian dengan para tokoh agama serta masyarakat di Kabupaten Karo.
“Melalui momentum bulan suci Ramadan ini, kami ingin mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan dengan para tokoh agama. Sinergi antara kepolisian dan ulama sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas)” ujar Kapolres.
Para tokoh agama yang hadir mengapresiasi inisiatif Polres Tanah Karo dalam menjalin komunikasi dan membangun kedekatan dengan umat. Mereka berharap kegiatan semacam ini terus berlanjut guna menciptakan suasana yang harmonis dan kondusif di tengah masyarakat.
Acara buka puasa bersama berlangsung penuh keakraban, diakhiri dengan doa bersama untuk keberkahan serta keamanan di wilayah Kabupaten Karo. (Debi A’a)