Semangat Kemerdekaan, Sanggar Perkasa Gelar Upacara Bendera Bersama Warga Aur Pasca Banjir
MEDAN, MEDIA SURYA – Meluapnya Air Sungai Deli ke permukiman warga yang berada di bantaran Sungai Deli sejak Rabu malam pukul 23.00 WIB hingga pagi hari tidak menyurutkan semangat warga di jalan Kampung Aur Lingkungan 4 Kelurahan Aur Kecamatan Medan Maimun untuk menggelorakan semangat kemerdekaan pada tahun ini.
Terlihat Warga terdiri dari anak-anak hingga orang dewasa bergotong royong membersihkan lumpur di depan halaman masjid Jami’ Aur agar bisa menggelar upacara bendera memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke 78 tahun.
HUT RI ke 78 tahun yang di selenggarakan oleh Wadah Pemuda-Pemudi di Kelurahan Aur yang tergabung dalam Sanggar Perkasa ini mengajak elemen masyarakat yang ada di Kampung Aur dan juga pemerintah Kelurahan Aur untuk berkolaborasi menyemarakkan kegiatan kemerdekaan bangsa Indonesia yang ke 78 tahun.
Turut hadir mengikuti Upacara Bendera Peringatan HUT RI ke 78 tahun yang di gelar Sanggar Perkasa, Pemerintah Kelurahan Aur, dan jajaran, Babinsa, Babinkamtibmas, LPM Kecanatan Medan Maimun, dan Warga Kampung Aur.
Lurah Kelurahan Aur Fahreza Ksatria Purba, bertindak sebagai pembina pada upacara bendera pada peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun yang seharusnya di gelar di Sungai Deli mengapresiasi semangat warga Kampung Aur dalam menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI tahun ini.
“Tentunya kita apresiasi sekali semangat masyarakat Kampung Aur yang mengikuti upacara ini, meskipun diawal kita berencana menggelar upacara di sungai Deli, namun karena air Sungai Deli meluap lokasi upacara kita pindah ke darat.” Kata Fahreza Ksatria Purba usai mengikuti upacara bendera yang di gelar oleh Sanggar Perkasa, Kamis (17/8/2023)
Fahreza Ksatria Purba juga berharap agar semangat dalam merayakan hari Kemerdekaan ini tetap terus dijaga.
“Kita lihat semangat yang ditunjukkan orangtua dan anak-anak kita tetap tidak kendur meskipun dalam kondisi banjir seperti ini, semangat inilah yang harus terus dijaga.” harap Fahreza Ksatria Purba.
Selain itu, Fahreza Ksatria Purba juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap kompak dan rukun serta senantiasa menjaga kesehatan diri.
“Meskipun kita di wilayah yang rawan banjir tetapi kita harus tetap menjaga kesehatan, masyarakat juga harus saling membantu antar sesama dan saya ingatkan kembali untuk tetap mendukung program-program Pemko Medan yang telah dicanangkan oleh bapak Wali Kota Medan Bobby Nasution.” ujar Fahreza Ksatria Purba.
Sementara itu, Ketua umum dan sekaligus Ketua Panitia Pelaksana HUT RI Ke 78 Sanggar Perkasa Majid menjelaskan bahwa kegiatan peringatan kemerdekaan Indonesia yang di gelar Sanggar Perkasa tahun ini, yaitu Upacara Bendera di Sungai Deli yang di alihkan ke halaman depan masjid, berbagai perlombaan, yaitu lomba makan pisang beregu, lomba cantolkan helm, lomba rebutan kursi, lomba paku dalam botol, dan lainnya.
Untuk Panjat Pinang di Sungai Deli, Majid mengatakan tidak di laksanakan pada hari ini, mengingat kondisi debit air di sungai masih tinggi sehingga tidak memungkinkan untuk menggelar panjat pinang.
Majid yang juga merupakan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Medan Dapil 5 menjelaskan lebih lanjut, bahwa kegiatan semarak kemerdekaan yang di adakan Sanggar Perkasa bukan pada saat ini saja. Ia memaparkan akan ada dibuat malam pentas Seni Sanggar Perkasa yang juga memperlombakan kreativitas Tarian Daerah.
Majid mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kampung Aur yang sudah mendukung terlaksananya Kegiatan Gebyar HUT Kemerdekaan RI ke 78, ia juga berterimakasih kepada para donatur dari para warga kampung Aur yang di perantauan, sesepuh, pembina dan mantan pengurus Sanggar Perkasa.
Majid juga mengapresiasi Pemerintah Kelurahan Aur yang juga turut andil membantu sehingga terlaksananya acara tersebut.
” Terimakasih Kami kepada seluruh warga Kampung Aur bahkan yang di perantauan yang telah turut mendukung dan membantu, terima kasih juga kepada para pembina, sesepuh, dan juga apresiasi kami kepada pak Lurah Aur Fahreza Ksatria Purba yang turun langsung mengikuti dan menjadi pembina upacara bendera.” Ungkap Majid.
Upacara Bendera HUT Kemerdekaan RI turut di support oleh Badan Kenaziran Masjid Jami’ Aur, Remaja Masjid Jami’ Aur, Laskar Bocah Sungai Deli, Komunitas Peduli Anak, Perwiritan Ibu Nurul Iman, Perwiritan Ibu Al-Ikhlas, Komunitas Gemmar, dan juga didukung oleh Lurah Kelurahan Aur beserta Jajaran. (Soni)