SIANTAR, mediasurya.id – Memperingati hari jadi kota Pematang Siantar (HUT) ke-154, DPRD Kota Pematangsiantar menggelar Sidang Paripurna Istimewa, Kamis (24/4/2025) di Ruang Harungguan.

 

Ketua DPRD Pematangsiantar, Timbul Marganda Lingga mengatakan, peringatan ini dijadikan mawas diri atau intropeksi diri untuk tujuan masa depan Kota Pematangsiantar menjadi lebih baik.

 

“Kita wajib bersyukur dengan menjadikan hari kelahiran Kota Pematangsiantar pada tanggal 24 April 1871 yang disesuaikan dengan tahun lahirnya Raja Sang Naualuh pada tanggal 24 April 1871. Kita juga tidak boleh lupa bahwa Sang Naualuh putra Kota Pematangsiantar yang rela berjuang melawan Belanda dari bumi Pematangsiantar dan mengorbankan diri harus dibuang ke Bengkalis dan wafat di sana,” kata Timbul.

 

HUT kota Pematang Siantar Ke-154 ini memakai tema”Sapangambei-Sapangahapan,”(dalam bahasa Simalungun ) yang artinya Bergotong Royong – Bersatu Hati.

 

Turut hadir dalam sidang Paripurna Istimewa diantaranya Walikota Siantar, Wakil Walikota Siantar, Kapolres Siantar, Tokoh Adat dan Ketua Ormas.

 

Walikota Siantar Wesly Silalahi dalam sambutannya menyampaikan harapannya untuk pembangunan kota Siantar menjadi lebih baik lagi kedepannya.(yandri/Red/Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *